(0342) 815208

info@smkkademangan.sch.id

Alumni

E-Learning

Mitra DuDi

BKK

Kurikulum

SOSIALISASI PEMILIH PEMULA

Dalam rangka mensukseskan pemilihan gubernur dan wakil gubernur Jawa Timur serta bupati dan wakil bupati Blitar, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Blitar melaksanakan kegiatan sosialisasi pemilih pemula bagi para pelajar yang akan menjalani pengalaman pertama dalam menentukan pilihan politiknya pada pemilihan kepala daerah tersebut. Kegiatan ini diikuti oleh perwakilan kelas XI SMKN 1 Kademangan pada Selasa, 16 Juli 2024 dengan tema “Penguatan Kesadaran Demokrasi Terhadap Pemilih Pemula”.

Tujuan utama dari sosialisasi ini adalah memberikan pemahaman mengenai proses pemilihan umum, hak dan kewajiban sebagai pemilih, serta pentingnya berpartisipasi dalam proses demokrasi. Materi yang disosialisasikan antara lain tentang proses Pemilu (penjelasan tentang tahapan pemilu, mulai dari pendaftaran pemilih, kampanye, hingga hari pemungutan suara), hak dan kewajiban pemilih (menginformasikan hak-hak yang dimiliki oleh setiap pemilih dan kewajiban yang harus dipenuhi, termasuk pentingnya menjaga kerahasiaan suara), dan pentingnya suara (menggarisbawahi bahwa setiap suara sangat berharga dan dapat mempengaruhi hasil pemilu dan arah kebijakan negara).

Sosialisasi pemilih pemula bagi pelajar SMK merupakan langkah strategis untuk membangun demokrasi yang lebih kuat dan berkelanjutan dengan melibatkan generasi muda secara aktif dan informatif dalam proses pemilihan umum.

SMKN 1 Kademangan

Jl. Sadewo No. 01 Kademangan Blitar
Kode Pos 66161 Jawa Timur
Telp. /Fax (0342) 815208 email: smkkademangan@yahoo.co.id