Kunjungan tim asesor lisensi BNSP |
Pada
Jum’at, 26 Maret 2021 SMKN 1 Kademangan menerima kunjungan tim asesor lisensi BNSP
(Robiatul Adawiyah dan Arifatun Nurjannah dari Jakarta) dalam rangka full assessment,
relisensi dan pengajuan ruang lingkup baru LSP P-1 SMKN 1 Kademangan.
Didirikan
sejak tahun 2016, LSP SMKN 1 Kademangan telah mendapat Sertifikat Lisensi
untuk kompetensi keahlian Teknik
Kendaraan Ringan, Teknik Komputer dan Jaringan, Agribisnis Tanaman Pangan dan
Hortikultura, serta Agribisnis Ternak Unggas, dan tahun ini dalam proses pengajuan ruang
lingkup baru untuk kompetensi keahlian Agribisnis Perikanan Air Tawar serta Bisnis Daring
dan Pemasaran.
SMK
yang telah menerima Sertifikat Lisensi dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi
(BNSP) bisa menguji dan mengeluarkan Sertifikat Kompetensi untuk peserta
didiknya. Selanjutnya Sertifikat Kompetensi yang dimiliki lulusan SMK itu bisa
diakui Dunia Usaha dan Dunia Industri (DUDI) dalam proses rekrutmen tenaga
kerja terampil.
yang telah menerima Sertifikat Lisensi dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi
(BNSP) bisa menguji dan mengeluarkan Sertifikat Kompetensi untuk peserta
didiknya. Selanjutnya Sertifikat Kompetensi yang dimiliki lulusan SMK itu bisa
diakui Dunia Usaha dan Dunia Industri (DUDI) dalam proses rekrutmen tenaga
kerja terampil.